Notification

×

Iklan

Iklan Halaman Atas

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Polres Koltim Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Personil

YUK ! BACA INFORMASI DARI SULTRACERDAS.COM SEMOGA BERMANFAAT UNTUK ANDA BY MARJUNUS
Senin, 01 Juli 2024 | Juli 01, 2024 WIB Last Updated 2024-07-02T05:43:07Z


Koltim,
Sultra cerdas com - Polres Kolaka Timur menggelar upacara laporan kenaikan pangkat anggota Polri Polres,  bertempat di halaman Mapolres Koltim periode 1 Juli 2024.


 Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi, SIK, M.Si, sebagai Inspektur Upacara, dengan IPDA Askari bertindak sebagai Komandan Upacara.


Acara ini diikuti oleh para Kabag, Kasat, perwira, bintara, serta para Pengurus Bhayangkari Cabang dan 10 personil yang mendapatkan kenaikan pangkat. Berikut adalah rincian anggota yang naik pangkat:


- Ajun Inspektur Polisi Dua: 4 orang

- Brigadir: 1 orang

- Briptu: 5 orang


Susunan  acara upacara tersebut meliputi berbagai tahapan penting, mulai dari Inspektur Upacara memasuki lapangan, penghormatan, laporan dari Komandan Upacara, hingga pelaksanaan kenaikan pangkat. 



Anggota Polri yang naik pangkat maju ke hadapan Inspektur Upacara untuk melaporkan secara resmi kenaikan pangkat mereka, sebelum kembali ke tempat masing-masing.


Dalam amanatnya, Kapolres Kolaka Timur menyampaikan apresiasi dan harapan agar para personil yang naik pangkat terus meningkatkan kinerja dan dedikasi mereka dalam melayani masyarakat. 


Acara ini juga ditutup dengan pembacaan doa, laporan akhir dari Komandan Upacara, dan penghormatan terakhir kepada Inspektur Upacara.


Upacara kenaikan pangkat ini merupakan momen kebanggaan dan kehormatan bagi setiap anggota Polri yang terlibat. 


" Dengan kenaikan pangkat ini, diharapkan para personil dapat semakin termotivasi untuk memberikan yang terbaik dalam tugas mereka demi keamanan dan ketertiban masyarakat di Kolaka Timur." Tutup Kapolres 





Laporan     :   Humas Polres Koltim 

×
Berita Terbaru Update