Notification

×

Iklan

Iklan Halaman Atas

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Raih Prestasi Gemilang, SMAN 1 Ladongi Juara Umum POPDA Tingkat Kabupaten Koltim 2024

YUK ! BACA INFORMASI DARI SULTRACERDAS.COM SEMOGA BERMANFAAT UNTUK ANDA BY MARJUNUS
Minggu, 23 Juni 2024 | Juni 23, 2024 WIB Last Updated 2024-06-23T14:15:52Z

ketgam : Kepala SMAN 1 Ladongi Made Rintes (baju batik) bersama Indra Putra Pahlewi salah sau  Guru Pembina 

Koltim,
Sultra cerdas com - Prestasi SMAN 1 Ladongi  tidak hanya terbatas pada bidang sains dan seni, namun juga meraih keunggulan di bidang olahraga. Raih prestasi gemilang dengan  berhasil meraih gelar juara umum pada Pekan Olahrag Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Kabupaten Kolaka Timur pada tahun 2024


Kecemerlangan olahraga sekolah telah terbukti lagi dengan prestasi  yang membanggakan. SMAN 1 Ladongi berhasil mengukir sejarah dengan meraih kejuaraan dibeberapa pertandingan yang diadakan pada POPDA baru baru ini.


Kepala Sekolah SMAN 1 Ladongi Made Rintes, S.Pd.,M.Pd  saat ditemui media ini Sabtu (22/6) mengatakan dalam pertandingan  mereka berkompetisi dengan peserta-peserta terbaik dari berbagai sekolah menengah atas yang ada di kabupaten Kolaka Timur.


 "Dengan latihan keras, tekad yang kuat, dan semangat yang tak tergoyahkan, para atlet SMAN 1 Ladongi menunjukkan performa yang mengesankan di setiap pertandingan sehingga bisa meraih juara," ujarnya 

ketgam : atlet Siswa SMAN 1 Ladongi 


Adapun  juara yang diraih yakni :  Pertandingan Bola Voli Putra Juara 3, Voly Ball Putri juara 2, Bola Basket Putra juara 2,  Putri Juara 1, Sepak Bola juara 2, Pertandingan Silat juara 1 kelas D putra, juara 2 kelas D putra, juara 1 kelas F Putra, Takraw juara 1 dan  Bulu Tangkis juara 1 Putra, kategori beregu juara 1,  Kategori Beregu Putra juara 1


Kedepannya, dibeberkan Made Rintes pembinaan yang ada akan lebih ditingkatkan, diefektifkan sehingga Siswa Siswi  betul-betul menyalurkan bakatnya, apalagi   misinya sekolah ini yaitu  mengembangkan  potensi anak didik,  kalau ada potensi olahraga kita kembangkan kalau ada potensi seni kita   kembangkan juga 


Selain POPDA, kata Kepala Sekolah pesta seni tingkat kabupaten kemarin kita juga menjuarai karate putra putri atletik, baca puisi dan menyanyi Solo kita berhasil meraih  juara 1, kemudian   02SN  tingkat provinsi kita berhasil meraih juara 2 bulutangkis. Sedangkan tingkat  KCD Kolaka dan Koltim  kita juga meraih juara 1 


" Mudah-mudahan ke depannya kita bisa bersaing  di tingkat provinsi, sehingga yang perlu kita siapkan yaitu  fasilitas, pembinanya dan  jadwalnya dan yang paling utama kita  berikan motivasi melalui penghargaan kepada anak-anak yang meraih juara, betul-betul ada motivasi sehingga bisa berprestasi. Kita bedakan mana yang berprestasi dan  tidak, yang berprestasi kita  berikan penghargaan yang belum kita berikan dorongan dan motivasi," harapnya 


Kegiatan ekstrakurikuler kita selalu jalankan setiap sore seperti futsal,  basket putra-putri setiap, untuk sarana cukuplah memadai, hanya saja lapangan  bola basket yang  seharusnya 2 untuk Putra Putri, supaya bisa juga untuk Putri, kendati demikian kita gunakan fasilitas yang ada secara bergantian.


" Semoga prestasi ini bisa ditingkatkan ke tingkat Provinsi, bahkan ditingkat nasional, bukan saja di tingkat  Kabupaten kita harus mampu bersaing di tingkat provinsi dan tingkat nasional," harapnya 


Bagi Siswa yang sedang mengikuti POPDA, kepala Sekolah Made Rintes menyampaikan  akan  memberikan bonus bagi siswa yang meraih  juara di POPDA  tingkat provinsi Sulawesi Tenggara.




Laporan    :  M4R


×
Berita Terbaru Update