Koltim, Sultra cerdas com - Puluhan Wartawan di Kolaka Timur mengikuti Bimbingan teknis peningkatan kualitas profesi Wartawan yang di gelar Pemda Koltim melalui Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik, bertempat di Aula Baros, Desa Tawainalu, Kecamatan Tirawuta, Senin (18/12/2023)
Turut hadir dalam kegiatan ini, Plt Asisten dua Irwan Kara mewakili Bupati Kolaka Timur, Kepala Bappeda Mustakim Darwis, Kepala Kesbangpol Subhan Jaya Sultan, Kadis Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik I Nyoman Abdi.
Adapun Narasumber dalam kegiatan yaitu dari PWI Sultra Gugus Suryaman Wakil Ketua Bidang Pendidikan PWI Sultra serta Armin Arsyad Dewan Pembina PWI Kolaka.
Dalam laporannya, Kadis Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik,I Nyoman Abdi menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk meningkatkan kualitas profesi Wartawan di Kolaka Timur.
Kemudian, dibeberkan Nyoman Abdi pentingnya sinergi antara pemerintah dan wartawan sebagai salah satu pilar demokrasi.
Diakui Kadis Kominfo, Wartawan di Kolaka Timur sudah sangat baik, tetapi perlu terus ditingkatkan melalui kegiatan seperti bimbingan teknis ini.
Disebutkannya, Peserta yang hadir dalam Bimtek ini dari berbagai media online dan cetak, ini menjadi bukti antusiasme dan keseriusan wartawan Kolaka Timur dalam meningkatkan kemampuan serta berkomitmen untuk memberikan informasi yang akurat, informatif, dan berkualitas bagi masyarakat.
" Yang terpenting dari kita adalah kerja kerja kita lakukan dengan baik maka setiap waktu kita harus siap menerima pengetahuan kompetensi, apalagi pada kegiatan ini telah hadir dua narasumber yang akan memafarkan terkait jurnalistik," Pungkasnya
Laporan : M4R