Koltim, Sultra cerdas com - Rapat Koordinasi daerah majelis ulama Indonesia (MUI) Kolaka Timur Tahun 2023 dilaksanakan bersama Pimpinan Ormas Islam yang tergabung dalam MUI Kabupaten Kolaka Timur, Kamis (21/12/2023)
Dalam kata sambutannya, Bupati Abdul Azis, SH., MH yang di wakili Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Herman Amin mengajak kepada kita semua untuk senantiasa memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang tiada hentinya melimpahkan Nikmat Rahmat dan Hidayah-Nya kepada kita semua.
" Sehingga pada kesempatan yang berbahagia ini kita diperkenankan hadir dan bersilaturahmi dalam acara rapat koordinasi daerah majelis ulama Indonesia kabupaten Kolaka Timur tahun 2023 dalam keadaan sehat walafiat," Ucapnya
Selanjutnya, kata Herman Amin shalawat teriring salam semoga senantiasa tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW beserta keluarga dan sahabatnya, dan semoga kita semua selalu menjadi pengikut sunnah-nya yang setia sampai akhir zaman. Aamiin yaa robbal 'alamin.
Kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi serta tuntutan pembangunan yang telah menyentuh seluruh aspek kehidupan, disamping membawa berbagai kemudahan dan kebahagiaan, juga menimbulkan sejumlah perilaku dan persoalan-persoalan baru.
" Kaum muslimin meyakini bahwa Islam merupakan agama yang mampu mengatur kehidupan umat manusia secara sempurna dalam semua segi kehidupan. Walaupun agama ini sudah melalui sejarah yang panjang, hal ini tidaklah menjadikan Islam kaku dalam menghadapi sejarah yang dilaluinya, melainkan sebaliknya, mengakibatkan Islam semakin dewasa untuk beraplikasi di tengah-tengah kehidupan umat manusia."Ujarnya
Pemerintah melihat bahwa umat Islam sebagai kelompok mayoritas di negeri ini, memiliki potensi yang tidak bisa diabaikan. Ini berarti bahwa kerjasama dengan ulama sangat perlu dijalin dengan pemerintah. Dalam pandangan umum masyarakat Indonesia, ulama diartikan sebagai tokoh yang menjadi tuntunan dalam penerapan syariat Islam, agar tercipta kesesuaian antara dalil syara' dan praktiknya dalam kehidupan sehari-hari.
Dikatakannya, Ulama merupakan sosok yang bisa menjawab dan memecahkan setiap masalah sosial keagamaan yang timbul dan dihadapi masyarakat, selain itu ulama dikatakan pula sebagai penjaga moral dan bentengnya masyarakat.
Sebagai wadah silaturahmi ulama, zu'ama dan cendikiawan muslim, MUI menyatukan gerak dan langkah umat Islam dalam mewujudkan kesatuan dan persatuan umat dalam rangka menyukseskan pembangunan serta ketahanan nasional Republik Indonesia.
Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur sangat mengapresiasi kegiatan Rapat Koordinasi Daerah Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Kolaka Timur. Atas nama Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur, Saya ucapkan selamat melaksanakan RAKORDA, semoga melalui RAKORDA ini MUI dapat melakukan Evaluasi Program Kerja, melakukan Konsolidasi Pengurus dan menghasilkan Rekomendasi untuk dijadikan sebagai pertimbangan dalam pengambilan keputusan pemerintah.
Untuk kita ketahui bersama, peranan dan fungsi MUI sangat besar dalam pembangunan dan memperkokoh sendi-sendi etika, moral spritual, kehidupan berbangsa dan bernegara, sekaligus sebagai pencerah, pencerdas, dan pembimbing umat dengan ajaran dan nilai-nilai Islam.
" MUI sebagai rumah besar Ormas Islam di dalamnya ada NU, Muhammadiyah, BWI, BAZNAS, Wahdah Islamiyah, LDDI, Anshor, BKPRMI, DMI, BKM, Muslimat NU, IMI, Fatayat, hingga BKMT dan FKUB lainnya, dapat menjadi lokomotif dalam menciptakan masyarakat yang agamis sekaligus sebagai mitra pemerintah dalam pembangunan di Kabupaten Kolaka Timur." Jelasnya
Menghadapi ajang Pemilihan Umum Tahun 2024, kami berharap MIJI dapat bersama-sama dengan pemerintah untuk menciptakan suasana yang kondusif, menebarkan kedamaian dan kasih sayang di dalam masyarakat. Selain itu, MUI diharapkan semakin memperkuat syiar agama bagi masyarakat, mengingat tantangan-tantangan dalam kehidupan semakin berat dan beragam, sehingga harus dibentengi dengan amalan dan agama
Rasulullah telah mengingatkan kepada kita, bahwa kemajuan sebuah negeri ditentukan oleh empat Pilar.
1. Ilmunya para Alim Ulama
2. Adilnya Ulil Amri (Pemerintah)
3. Dermanya orang kaya
4. Do'anya orang yang lemah
Sehingga, dirinya mengajak, mari kita bergandengan tangan, bahu membahu dan berjalan seiring, Kolaka Timur menunggu ide cerdas dan kerja keras kita. Kalau kita bersama, Kolaka Timur Sejahtera, jika kita taat pada Allah Kolaka Timur Agamis, apabila kita rukun Kolaka Timur damai, kalau kita selaras tercipta Kolaka Timur yang adil dan makmur dalam Ridha Allah SWT
" Saya ucapkan selamat bekerja kepada Para Pengurus MUI Kabupaten Kolaka Timur Periode 2020-2025. Semoga keikhlasan untuk mengurus umat akan bernilai ibadah dihadapan Allah. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kekuatan lahir dan batin dalam mengemban tugas yang mulia ini. Dengan membaca Bismillahir Rahmanir Rahim, Rapat Koordinasi Daerah Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Kolaka Timur Tahun 2023 Saya Buka Dengan Resmi." Ucap Herman amin Mewakili Bupati Koltim
Laporan : M4R