Notification

×

Iklan

Iklan Halaman Atas

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Hadiri Pelantikan BPD KKLR Koltim, Bupati Abdul Azis Ucapkan Selamat Kepada Semua Pengurus

YUK ! BACA INFORMASI DARI SULTRACERDAS.COM SEMOGA BERMANFAAT UNTUK ANDA BY MARJUNUS
Minggu, 19 November 2023 | November 19, 2023 WIB Last Updated 2023-12-07T12:04:42Z

ketgam : pengukuhan/ pelantikan pengurus KKLR kabupeten Kolaka Timur 

Koltim,
Sultra cerdas com -
Pelantikan /pengukuhan Badan Pengurus Daerah  (BPD) kerukunan Keluarga Luwu Raya Kolaka Timur periode 2023 - 2028, oleh BPW KKLR Sulawesi Tenggara di laksanakan di Aula Pemda Koltim, Minggu (19/11/2023) 


Dalam laporannya, ketua panitia kegiatan Tellong Ramli mengucapkan  Syukur Alhamdulillah atas  kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala karena atas izin  sehingga pada siang hari ini kita dapat hadir di tempat ini, dalam rangka menghadiri acara pelantikan dan pengukuhan pengurus BPD KKLR 


 " Selaku ketua panitia, ia menyampaikan laporan  tentang perintah untuk melaksanakan musyawarah daerah membentuk BPD KKLR Kolaka Timur periode 2023 - 2028, sekali lagi terima kasih yang tak terhingga atas  sumbangan dari Para pengurus DPD yang sifatnya tidak mengikat," ujar Tellong sapaan akrabnya 


Dikatakannya,  adapun peserta yang dikukuhkan berasal dari para warga masyarakat yang telah hidup dan menetap di Kolaka Timur, sebelum dilaksanakan pelantikan sekitar satu bulan yang lalu, kami berkoordinasi dengan pengurus wilayah KKLR  Sultra di Kendari sekaligus membahas program kerja selama 5 tahun ke depan 



" Demikian laporan ini kami sampaikan kepada seluruh hadirin, mohon maaf atas segala kekurangan,  kami menyadari sepenuhnya bahwa kami adalah makhluk yang tidak luput dari kesalahan dan kegelapan," ucap mantan camat Poli Polia.


Sementara itu, Tempat yang sama Bupati kolaka Timur Abdul Azis, SH.,MH dalam kata sambutannya mengatakan  pertama-tama saya mengajak kepada kita semua untuk mempersembahkan puji dan syukur kehadirat  Allah Subhanahu Wa Ta'ala Tuhan Yang Maha Esa atas segala karunia ridho dan perlindunganNya, sehingga pada hari kita dapat hadir dalam kegiatan pelantikan dan pengukuhan Badan Pengurus Daerah (BPD) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Kabupaten Kolaka Timur periode 2023 -  2028, dalam keadaan sehat  walafiat.


" Sholawat serta  salam Semoga senantiasa tercurahkan kepada Baginda Nabi  besar Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam Nabi pembawah risalah berupa kabar gembira  dan peringatan demi keselamatan dunia dan akhirat Semoga kita senantiasa mendapat syafaatnya di yaumul akhir nantinanti," Ucapnya 


Kata Abdul Azis,  saya atas nama pribadi masyarakat dan pemerintah daerah Kabupaten Kolaka Timur mengucapkan selamat dan sukses kepada pengurus BPD kerukunan keluarga Luwu Raya Koltim yang baru saja dilantik,  semoga mampu menjalankan tugas dan amanah ini dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab


 " Tak lupa, saya juga ucapkan apresiasi yang setinggi tingginya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mensukseskan acara ini. Alhamdulillah Pada hari ini saya bisa bersilaturahim dengan seluruh saudara-saudaraku keluarga Luwu,  ini merupakan momen yang sungguh sangat istimewa dan luar biasa," tuturnya 


 Melihat BPD KKLR  ini merupakan paguyuban yang besar, saya yakin nantinya ikut bersinergi bersama pemerintah  untuk membangun kabupaten Kolaka Timur  menjadi lebih baik lagi, merupakan tantangan bagi kita untuk tetap menjaga persatuan kesatuan juga ketentraman ketertiban masyarakat.


" Marilah kita jaga komitmen Sinergi keterpaduan menjaga hubungan yang harmonis serta berpedoman di mana pun dipijak di situ langit dijunjung dengan menghormati kearifan lokal," Pintanya 


Sehingga, diungkapkan Abd Azis selaku   Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur tentu sangat membutuhkan berbagi stakeholder   yang dapat bersinergi dengan pemerintah  dalam rangka akselerasi pembangunan di Kolaka Timur,  sehingga dengan pengukuhan BPD KKLR ini, kiranya dapat memberikan pemikiran pemikiran ide-ide yang positif atau dapat disampaikan dalam membangun daerah Wonua sorume kita cinta ini.


" Saya menyambut baik dan berkeyakinan bahwa hadirnya organisasi KKLR di Koltim  dapat bersinergi  dengan pemerintah Kolaka Timur dan dapat menjadi wadah silaturahim untuk memberikan ide pikiran serta masukan yang konstruktif dalam rangka membangun dan mengembangkan daerah  Kolaka Timur ke arah yang lebih maju," tuturnya 


Pada kesempatan ini, selaku pemerintah  kembali mengajak seluruh lembaga dan komponen masyarakat untuk bersama ciptakan suasana yang kondusif aman dan tentram dan turut serta menyukseskan Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024, yang  dapat berdampak pada kelancaran pembangunan yang telah direncanakandirencanakan


" Sekali lagi  saya ucapkan selamat kepada semua pengurus dan  menjalankan tugas dan amanah ini dengan sebaik-baiknya yang penuh tanggung jawab dan dengan semangat terus melangkah bersama untuk membangun wonua Sorume yang kita cintai Semoga Allah Subhanahu Wa Ta'ala Tuhan maha esa senantiasa memberikan kita petunjuk dan bimbinganNya  kepada kita semua, amin ya rabbal alamin," tutupnya (Adv)




Laporan     :   M4R

×
Berita Terbaru Update