Notification

×

Iklan

Iklan Halaman Atas

Indeks Berita

Tag Terpopuler

KONI Kolaka Berikan Bantuan Kepada Atlet Catur Peraih Gelar Master

YUK ! BACA INFORMASI DARI SULTRACERDAS.COM SEMOGA BERMANFAAT UNTUK ANDA BY MARJUNUS
Rabu, 07 Juni 2023 | Juni 07, 2023 WIB Last Updated 2023-06-07T12:20:39Z


Kolaka,
Sultra cerdas com - Sebagai bentuk perhatian terhadap atlet berpartisipasi, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kolaka memberikan bantuan pembinaan berupa uang tunai sebesar Rp 10 juta terhadap salah satu atlet catur yang telah berhasil meraih gelar master wanita pertama di Sulawesi dalam turnamen nasional yang digelar di kota Jakarta pada bulan April lalu. 


Ketua KONI Kolaka H Muhamad Jayadin mengatakan, Pemda Kolaka dalam hal ini KONI Kolaka sebagai pembina olahraga di Bumi Mekongga tentu akan terus memperhatikan dan memberikan motivasi kepada seluruh atlet yang berprestasi. 


"Ini sebagai bentuk perhatian dan apresiasi kepada atlet kita yang berprestasi, karena anak kita ini bisa meraih predikat master catur nasional kategori wanita pertama di Sulawesi. Tentu ini hal yang luar biasa dan membanggakan bagi daerah Kabupaten Kolaka sehingga tentu kita sebagai pembina olahraga mengapresiasi kepada anak-anak atau atlet kita supaya kedepan mereka lebih termotivasi untuk terus berlatih dan berlatih agar target prestasi bisa terus diraih," katanya usai memberikan bantuan dana pembinaan terhadap atlet berprestasi, Rabu (7/6) sore kemarin. 


Jayadin, mengaku bangga atas apa yang telah diraih karena prestasi tersebut tidak hanya mengharumkan nama Kabupaten Kolaka, akan tetapi nama provinsi, sehingga kita berharap kedepannya akan banyak lagi atlet-atlet berprestasi yang menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Kolaka. 


"Semoga kedepannya prestasi atlet kita terus ditingkatkan, sehingga Kabupaten Kolaka bisa menjadi ikon atlet berprestasi di wilayah Sultra," harapnya. 


Sementara itu, atlet catur puteri peraih gelar master Mawdhuna mengaku bersyukur dan berterima kasih kepada Pemda Kolaka atas perhatian yang diberikan selama ini, sehingga dirinya terus bersemangat dalam berlatih.


"Alhamndulilah terimakasih banyak atas perhatian bapak Bupati Kolaka dan bapak Wakil Bupati Kolaka selaku ketua KONI dan para pelatih atas perhatiannya selama ini tentu kedepan saya akan terus berlatih agar target juara bisa terus diraih," ucapnya.


Dirinya juga berpesan kepada seluruh atlet Kabupaten Kolaka agar terus berlatih dan tetap semangat agar target yang diharapkan bisa diraih. 


"Untuk atlet yang belum berhasil agar memanfaatkan waktunya untuk terus berlatih dan tetap bersemangat insyaallah kalau kita terus latihan dan berdoa tentu apa yang kita harapkan akan tercapai," pesannya. (Eno)

×
Berita Terbaru Update