Notification

×

Iklan

Iklan Halaman Atas

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemda Konsel Gelar Sertijab Dari Sekda Kepada PJ Sekda

YUK ! BACA INFORMASI DARI SULTRACERDAS.COM SEMOGA BERMANFAAT UNTUK ANDA BY MARJUNUS
Senin, 20 Juni 2022 | Juni 20, 2022 WIB Last Updated 2022-06-20T14:34:43Z

ketgam : Sertijab dari Sekda konsel lama kepada pj sekda Konsel baru 

Konsel, Sultra cerdas com-
Pemerintah Daerah Konawe Selatan menggelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) Sekertaris Daerah (Sekda) dari pejabat lama Ir. Drs. H Sjarif sajang, M.Si kepada Hj. St Chadidjah, S.Sos.,M.Si disaksikan Pimpinan dan jajaran OPD lingkup Pemda Konsel.


Acara serah terima berlangsung di Auditorium lantai lll Kantor Bupati. Senin, 20/6


Dalam sambutannya, Sjarif Sajang mengatakan, bangga dan syukur setelah 33 tahun 7 bulan lamanya mengemban amanah sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) mengabdi untuk bangsa dan negara khususnya daerah, dengan rintangan yang silih berganti namun mampu dilewatinya sampai pada puncak jabatan tertinggi birokrasi yaitu sekertaris daerah.


Lanjut Sjarif, mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada pimpinan daerah beserta seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan juga jajarannya yang senantiasa bekerjasama selama dirinya menjadi jendral ASN tersebut.


"Alhamdulillah terimakasih saya kepada bupati dan wakil bupati serta seluruh pimpinan OPD juga jajarannya yang telah bahu-membahu dalam bekerja menjalankan visi pimpinan daerah, lebih terkhusus, secara pribadi saya memohon maaf setulus-tulusnya bilamana dalam menjalankan tugas serta amanah ada yang kurang berkenan di hati bapak ibu sekalian", ungkap Sjarif dalam sambutannya.


Sementara itu, Pj Sekda Konsel Siti Chadidjah mengatakan, rasa terimakasih yang telah diberikan amanah PJ Sekda Konsel walaupun sudah beberapa hari telah menjalankan amanah tersebut mulai dari Plh dan sampai pada pelantikan PJ, namun dirinya mengaku masih belum sepenuhnya mampu menjalankan amanah tersebut.


"Olehnya itu, dari kegiatan atau program yang direncanakan juga yang telah berjalan kami akan selalu akan berkoordinasi dan memohon petunjuk kepada bapak sjarif sadjang untuk keberlangsungan kelancaran pembangunan daerah ini ", ungkap Didjah


Siti Chadidjah berharap kepada pimpinan daerah untuk terus memberikan petunjuk kepada dirinya dalam menjalankan tugas yang diembannya dan juga para pimpinan OPD untuk selalu berkoordinasi " agar kiranya penyelesaian untuk memudahkan pelayanan masyarakat yang lebih harmonis" tutupnya



Ditempat yang sama, Bupati Konawe Selatan Surunuddin Dangga, menjelaskan berdasarkan aturan jabatan sekertaris daerah dijabat selama 5 tahun dan dapat diperpanjang 6 bulan setelah evaluasi kinerja.


" Sjarif sadjang telah menemani saya selama kurang lebih 5 tahun 7 bulan, lebih dari aturan yang ada, olehnya itu, kami sudah mempunyai Pj sekda baru dan ini berdasarkan aturan bukan bisikan atau masalah lain, jangan berpikir yang anaeh-aneh", ungkap bupati dua periode itu.


Surunuddin mengucapkan selamat kepada Sjarif Sadjang yang telah menjadi jendral ASN dan menuntaskan tugasnya sebagai abdi negara pada tahun ini, dirinya juga berharap pasca purna tugasnya, agar terus menjaga komunikasi dan silaturahmi.


"saya ucapkan selamat kepada pak sjarif,dengan telah menjadi jendral PNS, intinya karir telah sempurna,  semoga ini menjadi contoh buat kita semua dalam berkarir. Atas nama pribadi dan pemda konsel, mengucapkan banyak terimakasih kepada pak Sjarif yang telah membantu saya selama kurang lebih 5 tahun 7 bulan lamanya", tutupnya (Tyo)

×
Berita Terbaru Update