Ketgam : Pemdes Lalowosula Salurkan BLT DD tahap akhir |
Ada 42 KK (kepala keluarga) terdampak Covid-19 yang menerima BLT-DD, masing-masing mendapat Rp 300 ribu per bulan, yang diberikan satu bulan yang terakhir untuk bulan Desember tahun 2020.Hadir pada proses penyaluran tersebut, Kades Lalowosula Suharyono Babinsa-Khamtibmas, pendamping desa, anggota BPD, perangkat desa dan seluruh warga yang menerima bantuan langsung tunai tersebut.
Pembagian BLT-DD dilakukan di Balai Desa Lalowosula yang langsung diserahkan Suharyono Kades Lalowosula kepada masyarakat, Kamis (17/12/2020), sebagai bentuk transparansi kepada warga, bahwa pemerintah desa tidak memotong sedikit pun anggaran tersebut.Kades Lalowosula Suharyono yang memimpin penyerahan BLT-DD, berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemik Covid-19.
"Semoga wabah ini segera berakhir, dan masyarakat dapat beraktivitas seperti biasa. Dan mudah-mudahan di tahun 2021 tidak ada lagi virus Corona,Kepada warga penerima pemanfaat bantuan, Ia menuturkan, dengan BLT-DD ditengah pandemi covid-19 diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat." harap
"Kami harapkan dengan program BLT-DD ini dapat meringankan beban ekonomi masyarakat. Terutama kebutuhan sehari hari, ini sangat dibutuhkan masyarakat akibat dampak dari pandemi covid-19 ini. Dasar pihaknya memberikan kepada 42 KK karena berdasarkan data dilapangan,kemudian dilakukan verivikasi faktual, lalu dinyatakan layak mendapatkan bantuan tersebut melalui Musdes," terangnya
Diketahui penyaluran BLT-DD berjalan lancar. Kepada warga penerima bantuan, Pemerintah Desa Lalowosula menerapkan protokol covid-19 dengan mewajibkan pengaturan jarak, memakai masker serta mencuci tangan. (Idil)